TIPE DATA PADA PHP
PHP mendukung 8 tipe data dasar, yaitu STRING, INTEGER, FLOAT, BOOOLEAN, ARRAY, NULL, dan RESOURCE. Tipe data ini nanti dipakai untuk mendefinisikan variabel, jadi kita harus tau nih tipe tipe datanya, agar tidak error.
STRING
String ini adalah tipe data yang berisi kumpulan text, kalimat, maupun karakter. Contoh nya "hallo", "aku gant3ng", "duitku habis!" kira kira seperti itu contohnya. Tipe string ini mungkin akan sering dipakai oleh kita. Penulisan tipe string ini ada 4, yaitu Single Quotes (' '), Double Quotes (" "), Heredoc , dan Nowdoc. Saya akan menjelaskan penulisan dengan Single Quotes (' ') dan Double Quotes (" ") karena Heredoc dan Nowdoc jarang digunakan.
Penulisan dengan Single Quotes (' ')
Penulisan string dengan single quotes ini sebenarnya paling sederhana, kita hanya menambahkan petik satu (') di awal dan di akhir kalimat, text, atau pun karakter. Contoh
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$chongg = 'ganteng'; | |
echo $chongg; //output nya adalah ganteng | |
?> |
TAPI, untuk kata yang ada tanda petik satu juga (contoh: "jum'at"), kita harus menambahkan backslash (\) agar tidak di anggap kata itu menjadi penutup string. Contohnnya seperti ini
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$hari = 'jum\'at'; | |
echo $hari; | |
echo "<br>"; | |
echo 'hari ini adalah hari $hari'; | |
/* output nya adalah | |
jumat | |
hari ini adalah hari $hari */ | |
?> |
Kenapa variabel $hari tidak tampil? Karena penulisan string dengan single quotes ini tidak memproses variabel.
Penulisan dengan Double Quotes (" ")
Walaupun terlihat tidak berbeda dengan Single Quotes, tapi hasil output nya akan sangat berbeda.
Didalam penulisan dengan double quotes ini, PHP akan memproses karakter khusus seperti newline (\n) dan tab (\t) , dan juga bisa memproses variabel.
Karena penulisan ini melakukan pemrosesan terlebih dahulu, maka untuk menampilkan karakter khusus seperti tanda petik ('), dolar($), dan tanda khusus yang lain, kita harus menambahkan backslah(\) . Contoh
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$hewan1 = "kucing"; | |
$hewan2 = "anjing"; | |
echo "hari ini aku melihat $hewan1 dan $hewan2 sedang berkelahi"; | |
// output hari ini aku melihat kucing dan anjing sedang berkelahi | |
?> |
INTEGER
Integer ini adalah tipe data yang berupa angka bulat, seperti 178, -38, dan 1. Ketentuan Integer yaitu :
- Integer harus memiliki minimal satu digit contoh nya 1, 2, 3.
- Integer tidak boleh memakai desimal (desimal ditulis dengan tanda titik (.) )
- Integer bisa bilangan positif dan negatif conto nya 1, -2 , 3 , -4.
- Integer bisa ditentukan dalam 3 format yaitu desimal (basis 10), heksadesimal (basis 16 - diawali dengan 0x) dan oktal (basis 8 - diawali dengan 0).
- Jangkauan angka dari -2,147,483,648sampai dengan2,147,483,648.
Berikut ini merupakan contoh kode php menggunakan Integer
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$uang = 1000000; | |
$jajan = 100000; | |
echo $uang; | |
echo "<br>"; | |
echo $jajan; | |
?> |
FLOAT
Jika ingin membuat tipe data angka diluar ketentuan Integer, Float ini solusinya. Tipe Float ini adalah tipe data yang memiliki floating point(tanda titik ".") yang menandakan bilangan desimal contohnya 3.1 , 0.000001, 1.001 . Sama seperti Integer, jangkauan angka float pada umumnya dari 1.7 x 10^-308 sampai dengan 1.7 x 10^308 dengan keakuratan sampai 15digit.
Untuk penulisan tipe data float ini, PHP mendukung 2 cara, dengan desimal biasa (3.14, 0.00001) dan scientific notation (0.314E1 = 0.314 x 10^1 atau 3.14). Dibawah ini merupakan contoh penulisan menggunakan float
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$IPK = 3.9; | |
$float1 = 0.00001; | |
$float2 = 14.0E10; | |
echo $IPK; //output 3.9 | |
echo "<br>"; | |
echo $float1; //output 1.0E-5 | |
echo "<br>"; | |
echo $float2; // 140000000000 | |
?> |
BOOLEAN
Boolean merupakan tipe data yang hanya memiliki 2 nilai, yaitu TRUE dan FALSE. TRUE akan ditampilkan dengan angka 1,sedangkan FALSE ditampilkan dengan string kosong(tidak ada output), karena jika ditampilkan menggunakan echo, tipe data boolean berganti dengan data string. Berikut ini adalah aturan tipe boolean jika dikonversi ke tipe data yang lain :
- Jika String kosong ("") dan nol (0), maka dianggap FALSE.
- Jika Integer 0, maka dianggap FALSE.
- Jika Float 0.0, maka dianggap FALSE.
- Jika Array tanpa elemen, maka dianggap FALSE
- Jika Object tanpa nilai dan fungsi, maka dianggap FALSE
- Tipe Null, dianggap FALSE
- Selain 6 diatas, maka variabel dikonversi menjadi TRUE
Kesalahan dalam kode program sering terjadi karena konversi dari tipe data lain menjadi boolean.
ARRAY
Array ini adalah tipe data yang terdiri dari tipe data lainnya, jadi Array ini bukanlah tipe data dasar seperti string,integer, dan yang lainnya. Array mempermudah dalam membuat kelompok data dan menghemat penulisan & penggunaan variabel. Ini adalah bentuk penulisan array
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
$contoh = array("value0","value1","value2","..."); |
Array dimulai dari 0,jadi jangan sampai salah ya
Contoh
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
// buat array | |
$anggota = array("iqbal","ilham","farhan","cucu","syafi'i","febi","afri","labib"); | |
//menampilkan array | |
echo $anggota[1]; //output ilham | |
echo "<br>"; | |
echo $anggota[4]; //output syafi'i | |
echo "<br>"; | |
echo $anggota[7]; //output labib | |
?> |
NULL
Null adalah tipe data yang hanya ada satu value, yaitu null. Null ini adalah tipe data yang tidak ada nilai nya. Contoh :
Mungkin itu saja yang bisa saya jelaskan, semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca
This file contains hidden or bidirectional Unicode text that may be interpreted or compiled differently than what appears below. To review, open the file in an editor that reveals hidden Unicode characters.
Learn more about bidirectional Unicode characters
<?php | |
$x = "Hello world!"; | |
$x = null; | |
echo $x; //output nya tidak ada | |
?> |
Jenis tipe data pada PHP
4/
5
Oleh
Muhammad Iqbal
2 comments
Tulis commentsChongieDev keren!
ReplySungkem suhu
Reply